Rabu, 21 Agustus 2019

Dikalahkan Duo Korsel, Kutukan Kevin / Marcus di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Berlanjut


Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya/Marcus Gideon secara mengejutkan tersingkir di babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Mereka dikalahkan Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan) 21-16, 14-21, 21-23 di St Jakobshalle, Rabu (21/8/2019).

Hasil ini memperpanjang rekor buruk Kevin/Marcus di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis. Mereka sebelumnya terhenti di perempat final oleh Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) pada 2018 dan Chai Biao/Hong Wei (Tiongkok) tahun 2017.

Namun, ketimbang dua tahun sebelumnya, kekalahan dari Choi/Seo lebih sulit diterima. Terlebih melihat awal pertandingan. Kevin/Marcus merebut lima poin beruntun untuk menguasai gim pertama.

Meski Choi/Seo sempat menyamakan kedudukan, Kevin/Marcus tidak membiarkan lawan mendekat. Kembali memetik lima angka berturut-turut, Kevin/Marcus menggunakan keunggulan untuk memenangkan gim pertama.

Duel lebih sengit hadir di gim kedua. Choi/Seo tidak membiarkan Kevin/Marcus melaju. Setelah memimpin 11-8, Choi/Seo terus mendulang angka dan menyamakan kedudukan.

Pertarungan makin ketat di gim ketiga. Setelah bertukar angka, Choi/Seo mulai menjauh 14-11 dan 14-17. Kevin/Marcus lalu menyamakan kedudukan di 17-17.

Kedua pasangan kemudian terkunci 19-19. Meski sempat game point, Kevin/Marcus gagal merebut satu poin yang dibutuhkan sehingga kalah melalui deuce

Sebelum Kevin/Marcus, dua ganda Indonesia memesan tiket ke babak berikutnya. Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu tanpa kesulitan menaklukkan Anastasiia Akchurina/Olga Morozova (Rusia) 21-13, 21-12. Greysia/Apriyani selanjutnya bertemu pemenang Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bularia) vs Delphine Delrue/Lea Palermo (Prancis).

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menaklukkan Jakub Bitman/Alzbeta Basova (Republik Ceko) 21-16, 21-11. Praveen/Melati kemudian bersua Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) di babak ketiga.

Masih ada lima wakil Indonesia lain yang bertanding hari ini. Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertemu Jelle Maas/Robin Tabeling (Belanda) dengan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menghadapi Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris).

Ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta meladeni Maryna Ilyinskaya/Yelyzaveta Zharka (Ukraina) dan ganda putra Berry Angriawan/Hardianto bersua He Ji Ting/Tan Qiang (Tiongkok). Sementara tunggal putri Fitriani melawan unggulan dua Tai Tzu Ying (Chinese Taipei).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Liverpool Dibantai Watford, Berikut Deretan Angkanya

Liverpooltidak berdaya di markas Watford, Vicarage Road, pada laga pekan ke-28 Liga Inggris, Sabtu (29/2/2020). Tampil dengan skuat terba...