Sabtu, 17 Agustus 2019

Orang Kaya di Hong Kong Ramai-Ramai Kehilangan Status Miliarder


Laporan Capgemini menyebut para orang kaya asal Hong Kong kehilangan status orang kaya mereka secara massal pada 2018. Tercatat ada 13 persen orang terkaya Hong Kong yang kekayaannya menurun drastis, padahal rata-rata global hanya tiga persen.

Dilaporkan South China Morning Post, Jumat, 9 Agustus 2019, satu dari 10 orang kaya Hong Kong yang mempunyai status High Net Worth Individual (HNWI) pada awal 2018 tak bisa lagi menyandang status itu pada akhir tahun. Orang yang mendapat predikat HNWI adalah mereka yang punya kekayaan minimal USD 1 juta atau Rp 14,1 miliar (asumsi kurs USD 1 = Rp 14.189).

Wilayah Hong Kong disebut sensitif terhadap pergerakan pasar. Seperti diketahui, ekonomi global sedang melambat akibat perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China, sehingga negara yang memiliki ketergantungan pada perdagangan global terkena dampak paling parah. Pertumbuhan ekonomi Hong Kong pun melambat pada tahun lalu.

"Kapitalisasi pasar turun sekitar 12 persen dan pertumbuhan GDP juga menurun ketimbang naik, dan pasar real estate di Hong Kong sedang cooling-off. Faktor-faktor tersebut bila digabungkan membuat ekuitas di Hong Kong menurun, yang memberi dampak ke miliarder atau jutawan Hong Kong," ujar Chirag Thakral, kepala deputi Global Financial Services Market Intelligence Strategic Analysis Group di Capgemini.

Para orang kaya Hong Kong baru mendapat untung besar ketika pasar dalam keadaan bullish(naik), dan sebaliknya berlaku ketika performa pasar melambat. Namun, Hong Kong tidak sendirian, sebab pada tahun lalu jumlah orang kaya dari China, India, dan Singapura juga menurun.

Capgemini mencatat untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun kekayaan di dunia menurun. Untuk pengecualian, ada satu wilayah yang kekayaannya terus bertumbuh pada tahun lalu, yakni Timur Tengah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Liverpool Dibantai Watford, Berikut Deretan Angkanya

Liverpooltidak berdaya di markas Watford, Vicarage Road, pada laga pekan ke-28 Liga Inggris, Sabtu (29/2/2020). Tampil dengan skuat terba...