Sabtu, 17 Agustus 2019

Taipan Hong Kong Rugi 265 Triliun Akibat Protes


Sebelumnya juga dilaporkan, situasi ekonomi Hong Kong pada tahun ini pun masih buram karena terdampak gejolak sosial-politik. Sebelumnya dilaporkan, para miliarder rugi akibat protes yang berkepanjangan.

Protes Hong Kong demi melawan pengaruh China membuat para taipan harus bersabar. Protes pro-demokrasi yang sudah berjalan sembilan minggu ini membuat para miliarder rugi USD 18,6 miliar atau Rp 265 triliun (asumsi kurs USD 1 = 14.265).

Menurut laporan Bloomberg, kekayaan 10 taipan terkaya di Hong Kong menurun karena nilai saham perusahaan mereka yang tergerus sejak 23 Juli lalu. Penyebabnya adalah gabungan krisis politik dan perang dagang yang terjadi.

Miliarder dermawan Li Ka-shing mengalami kerugian terbesar, yakni USD 2,7 miliar (Rp 38,5 triliun). Sementara itu CEO Tencent Ma Huateng kehilangan USD 1,6 miliar (Rp 22,8 triliun). Saham Tencent kebetulan didaftarkan di Bursa Efek Hong Kong.

Krisis politik Hong Kong yang belum menemukan jalan terang membuat luntur daya tarik Hong Kong sebagai kota keuangan dan perdagangan dunia. Sektor turisme dan ritel juga sudah kena dampak. Beberapa pendemo pun sampai menduduki bandara hingga mengganggu penerbangan.

Protes awalnya berlangsung damai, tetapi ternyata terus berlanjut dan belakangan sudah mulai melibatkan kekerasan fisik yang melibatkan pendemo, aparat, dan oknum sipil yang melawan pendemo. Para PNS pun sampai ikut turun ke jalan untuk protes.

"Situasi sudah tereskalasi ke wilayah yang tak bisa jelaskan (unknown territory), jadi sekarang para investor mengambil pendekatan wait-and-see. Masih agak sulit melihat ke mana arahnya hal ini," ujar Shaun tan, analis UOB Kay Hian.

Para pendemo pro-demokrasi sebetulnya berhasil menyetop RUU Ekstradisi yang dianggap membahayakan. Kini mereka menuntut agar Kepala Eksekutif Carrie Lam untuk mundur sebagai pemimpin Hong Kong karena dianggap sebagai boneka pemerintahan China.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Liverpool Dibantai Watford, Berikut Deretan Angkanya

Liverpooltidak berdaya di markas Watford, Vicarage Road, pada laga pekan ke-28 Liga Inggris, Sabtu (29/2/2020). Tampil dengan skuat terba...